Rabu, 13 November 2013

CyanogenMod cara mudah root android

CyanogenMod cara mudah root android. CyanogenMod,  yang ingin menjadi perusahaan resmi telah dibuktikannya. Pembuat custom ROM ternama di kalangan Android ini akhirnya resmi mendaftarkan aplikasi garapannya pada layanan aplikasi Google Play secara resmi.

dengan sebutan CyanogenMod Installer, aplikasi ini menyodorkan kemudahan yang effortless bagi pengguna Android yang ingin melakukan unclock bootloader, root, atau bahkan memasang custom ROM CyanogenMod pada perangkat kesayangannya.

CyanogenMod, Untuk menggunakannya, pengguna diwajibkan memiliki perangkat komputer berbasis Windows. Karena saat dijalankan, CyanogenMod Installer akan meminta pengguna untuk mendownload aplikasi pendukungnya melalui browser komputer untuk selanjutnya melakukan proses install.
bisa dikatakan, aplikasi CyanogenMod Installer yang ada pada perangkat Android hanyalah berfungsi sebagai ‘penghubung’ dengan aplikasi pendukung CyanogenMod yang telah diinstal di komputer.

Setelah aplikasi CyanogenMod Installer yang ada pada perangkat Android dan komputer telah saling terhubung, pengguna dapat dengan sangat mudah melakukan ubahan yang ingin dilakukannya pada perangkat milikinya seperti meng-unlock bootloader, root hingga memasang custom ROM CyanogenMod hanya dengan beberapa klik.

Sayangnya, pengguna harus /  memastikan perangkat Android apa yang dimilikinya. Karena CyanogenMod Installer saat ini baru mendukung beberapa tipe smartphone saja, yang kebanyakan masih didominasi oleh merk populer tertentu.

Selasa, 12 November 2013

Android Quad Core Umi X2 Murah

Umi X2 adalah ponsel layar 5 inch dari vendor negeri china, namun begitu kecanggihannya perlu diacungi jempol. Android Quad Core Umi X2 Murah ini dibekali dengan layar full HD 1080p. Artinya, ketajaman layarnya hampir bisa dipastikan tidak mengecewakan.

Mesin pacunya ditunjang dengan prosesor terkini yang hebat quad core MT6589 dan RAM 1GB. Sedangkan kamera sudah beresolusi 13 megapixel serta storage 16GB.

Menariknya lagi, handset android ini cukup tipis dengan ketebalan hanya 8,9 mm. untuk Harganya? Hanya di kisaran USD 229,99 atau Rp 2 jutaan. nah murah bukan...

Senin, 11 November 2013

BBM, Whatsapp atau line Pemenangnya ?

BBM, Whatsapp atau line Pemenangnya ?, Tidak dapat dipungkiri kehadiran BBM di dunia layanan pesan instan mengganggu pemain lain. hanya dalam hitungan waktu satu minggu, aplikasi besutan BlackBerry itu sukses mendulang 20 juta pengguna baru yang menggunakannya pada perangkat Android dan iOS.

Melihat fenomena seperti itu, sebuah studi dilakukan oleh pihak Mobidia. Objeknya adalah untuk mengetahui sejauh apa saja BBM lintas platform digunakan oleh pengguna bila dibandingkan dengan WhatsApp, Line dan aplikasi pesan instan lainnya.

Didasarkan studi tersebut terungkap rata-rata pengguna di daratan AS menggunakan BBM setidaknya 40 menit per sehari. Jumlah waktu tersebut menempel ketat Viber sebagai salah satu aplikasi pesan popular di AS yang oleh penggunanya digunakan 44 menit dalam sehari.

Mengingat tidak dibutuhkan waktu lama bagi BBM menempel Viber yang telah lama lalu-lalang di kalangan pengguna di AS, diprediksi cuma butuh beberapa saat lagi untuk BBM hingga akhirnya sukses menyalip Viber seutuhnya.

Sementara itu, di daratan Eropa sendiri, BBM digunakan setidaknya hingga 59 menit dalam sehari. Jumlah waktu tersebut sukses melampaui Line yang juga merupakan salah satu aplikasi pesan instan popular di benua biru tersebut yang ternyata dalam sehari hanya digunakan selama 38 menit.

Namun bila dibandingkan dengan WhatsApp, aplikasi pesan singkat milik BlackBerry ( BBM )dipastikan masih bertekuk lutut. Seperti detikINET kutip dari Ubergizmo, Senin (11/11/2013), pengguna WhatsApp terbilang sangat aktif menggunakannya karena mencapai 160 menit dalam seharinya.

Sabtu, 09 November 2013

Riset Kata Kunci dengan Google Keyword Planner

 Disini akan dijelaskan secara detail mulai dari Apa itu Riset Kata kunci? ,langkah efektif yang harus diperhatikan sebelum  melakukan riset kata kunci, dan bagai mana cara melakukan riset kata kunci dengan Google Keyword Palanner.
          
          Target Bloger adalah menjadikan blognya populer dan banyak pengunjung, seiring dengan banyaknya pengunjung, maka rating blog akan memiliki

Jumat, 08 November 2013

Cara Membuat akun google adword bagi pemula


          Google adword adalah aplikasi yang disajikan google untuk membantu memfasilitasi pemasang iklan dalam mengelola iklan yang akan ditayangkan oleh google, iklan yang kita terbitkan akan muncul di halaman pencarian mesin pencari ketika ada orang yang mencari dengan kata kunci yang sesuai dengan judul iklan yang kita terbitkan.

           Berdasarkan informasi yang saya dapatkan,

Android Kitkat Canggih dalam olah foto

Android KitKat Canggih dalam olah foto. Penggemar dunia Android pasti sudah mendengar kabar bahwa Android versi 4.4 atau yang juga dikenal dengan julukan " Kitkat " telah resmi meluncur akhir bulan Oktober 2013 kemarin. Akan tetapi, ada satu fitur penting yang tidak disebutkan pihak Google saat mengumumkan kehadiran sistem operasi mobile terbarunya itu.

Sebagaimana diberitakan oleh PetaPixel, berdampingan dengan macam-macam kemampuan canggih baru lainnya, Kitkat ternyata turut dilengkapi dengan aplikasi olah foto yang terbilang cukup canggih, seperti Adobe Photoshop, untuk ukuran aplikasi mobile hal itu sungguh luar biasa.

Aplikasi yang menggantikan editor foto sebelumnya ditemukan di dalam Gallery ini bisa diakses dengan menekan icon "edit" saat membuka gambar. Di dalamnya terdapat sejumlah tool editing seperti selective editing, graduate filter, dan pengaturan saturasi per channel warna yang tidak ditemui di aplikasi lain.

Teknologi terbaru dalam editor foto Android Kitkat terlihat seperti diambil dari Nik, pembuat aplikasi image editing populer Snapseed yang diakuisisi Google tahun lalu. Editor foto tersebut juga bersifat non-destruktif. dalam Artian, foto hasil editing akan disimpan sebagai file terpisah, sementara file gambar asli tetap ada dan aman. Ketika sudah menyelesaikan proses editing, pengguna bisa menyimpan hasil modeifikasi sebagai preset filter.

Sang Developer Android Nicholas Roard mengatakan bahwa aplikasi penyunting gambar itu nantinya akan tersedia secara default di perangkat Android 4.4 "Kitkat" dan bisa digunakan di smartphone dan tablet yang tentunya sangat ditunggu pengguna android.

Kamis, 07 November 2013

Spesifikasi samsung Galaxy Core

Bagi sobat semua pecinta gadged kerennya samsung pasti sudah pernah mendengar produk samsung yang satu ini, yaitu Galaxy Core. nah di bawah ini saya tunjukkan Spesifikasi samsung Galaxy Core yang mudah-mudahan bisa dijadikan acuan untuk sobat semua sebelum memiliki handphone keren ini.

  • Jaringan dan Konektivitas Nirkabel :
Infra GSM 3G, HSPA
2G EDGE/GPRS (850/900/1800/1900 MHZ)
3G HSPA 7.2 / 5.76 (900/2100 MHz)
Wi-Fi 802.11 b/g/n 2.4GHz
Wi-Fi Direct Yes
Profil Bluetooth A2DP, AVRCP, GAP, HFP, HSP, OPP, HID, PAN, PBAP, MAP
PC Sync. KIES, KIES Air (Downloadable)
  • Sistem Operasi :
Android 4.1
  • Display :
Teknologi TFT
Kedalaman Warna 16M
Ukuran 4.3"
Resolusi 480*800 (WVGA)
  • Chipset :
Tipe CPU Dual Core Application Processor
Kecepatan CPU 1.2GHz
  • Kamera :
Resolusi Kamera (Belakang) CMOS, 5MP
Resolusi Kamera (Depan) VGA
Flash LED Flash
Fokus Otomatis Support
  • Sensor :
Accelerometer, Digital Compass, Proximity Sensor
  • Spesifikasi Fisik :
Dimensi (PxLxT) 129.3 x 67.6 x 8.95
Berat124g
  • Konektor :
USB USB 2.0
Earjack 3.5pi
External Memory Slot MicroSD (up to 64GB)
SIM Support Dual SIM
Konektor Micro USB
  • Baterai :
Internet Usage Time(3G) Up to 6 Hours
Internet Usage Time(WI-FI) Up to 8 Hours
Waktu Pemutaran Video Up to 8 Hours
Waktu Pemutaran Audio Up to 26 Hours
Kapasitas 1800
USB Chargeable Yes
Talk Time(W-CDMA) Up to 9 Hours
Standby Time(W-CDMA) Up to 300 Hours
  • Aplikasi dan Layanan :
Samsung Apps- Yes
Game Hub Game Hub 2.0
ChatON, mFluent IM ChatON
ActiveSync Yes
B-to-B Compability ODE, EAS, MDM, VPN, WebEX
  • Audio dan Video :
Format Video MPEG4, H.263, H.264, WMV9
Resolusi Video Up to 480p Video Playback
Video Frame rate Playback : Up to 30fps, Recording : Up to 30fps
Format Audio MP3, AAC, eAAC, eAAC+, AMR-N/WB, OGG, FLAC, WMA, 3GA, M4A, WAV, Mid, SP-midi, XMF, i-melody

Rabu, 06 November 2013

Perangkat Android Unggul telak dari Blackberry

Perangkat Android Unggul telak dari Blackberry. tahun 2013Lebih dari 204 juta perangkat Android dikirimkan ke seluruh dunia selama paruh ketiga. hal Ini melanjutkan penguasaan Android pada pasar smartphone di seluruh dunia.

Berdasarkan data-data yang dikeluarkan oleh Strategy Analytics, sistem operasi mobile handal milik Google ini berhasil memenangkan 81,3 persen dari global market share pada kuartal terakhir. Hal ini menunjukkan peningkatan 75 persen.Dengan adanya segi peningkatan ini, pengiriman perangkat Android di seluruh dunia mencapai 204,4 juta. Sebuah peningkatan drastis dan fantastis dari tahun sebelumnya yang lebih dari 129,6 juta pengiriman.

Sementara itu pesaing utamanya, yaitu Apple, menduduki posisi kedua dengan perolehan 33,8 juta pengiriman di seluruh dunia. Perolehan 13,6 persen ini turun dari tahun sebelumnya, sebesar 15 persen.Namun, menurut Strategy Analytics, seperti yang dilansir oleh CNet, kekalahan yang diterima Apple ini tidak lain karena kelangkaan iPhone 5S di beberapa negara.

Menurut analisis senior Strategy Analytics, Scott Bicheno, sang Android harus "merebut" pengiriman dari Apple jika tetap ingin mempertahankan pertumbuhannya pada masa datang. Namun dalam hal ini, lanjutnya, ini mungkin tak akan terjadi karena iPhone 5s mulai menunjukkan kepopulerannya yang juga tajam. Perangkat itu diyakini Bicheno akan membantu Apple menambah jumlah pengirimannya ke seluruh dunia pada kuartal keempat 2013.

Beralih pada peringkat ketiga yaitu yang diduduki oleh Windows Phone, jumlah pengirimannya naik dari 3,7 juta tahun lalu menjadi 10,2 juta pada tahun ini. Terjadi peningkatan dari 2 persen ke 4 persen. Sistem operasi mobile milik Microsoft corporation ini menjadi platform smartphone dengan pertumbuhan paling cepat, meski dikatakan mereka masih membutuhkan gebrakan lebih besar di beberapa negara.

Menurut Executive Director Strategy Analyst, mr. Neil Mawston, pertumbuhan Microsoft sebagian besar karena Nokia dan perkembangan Lumia di banyak negara, seperti Eropa, Asia, dan Amerika.

Mawston dalam hal ini mengatakan, masih dibutuhkan perjuangan yang serius untuk dapat menguasai beberapa pasar penting, seperti Jepang, Korea Selatan, dan Afrika.Sementara BlackBerry terus menurun dan hanya mampu meraup 2,5 juta pada tahun ini, padahal tahun sebelumnya mencapai 7,4 juta. Turun dari 4,3 persen menjadi hanya 1 persen.

Selasa, 05 November 2013

Hebatnya Smartfren Andromax Z

Hebatnya Smartfren Andromax Z. Telepon pintar dan canggih ini hadir dengan teknologi terkini dengan body 155 x 76 mm dan ketebalan yaitu 8.9 mm yang mudah digenggam. Dengan fasilitas yang ditanam dual card CDMA EVDO dan GSM, smartphone berbasis android ini memiliki layar IPS LCD multi touch 5.5 inchi yang memungkinkan anda bernavigasi secara bebas. Sistem Operasi Android 4.2 Jelly Bean membuat performanya tidak kalah dari Samsung Galaxy S4 Active.

Di ponsel android Smartfren Andromax Z ini dikenal dengan respon yang gesit dan lincah walaupun saat membuka aplikasi-aplikasi yang besar, seperti saat bermain game, browsing dan chatting disaat yang bersamaan. Dengan layar IPS yang High Definition berkerapatan 1280 x 720 pixel hadir dengan tampilan gambar yang terang dan jelas. GPU PowerVR SGX 544 dengan fungsi yang dapat memperjelas tampilan video saat bermain game 2D maupun 3D dan baterai 2500 mAh yang dapat memberi daya yang cukup lama. bombastis, ponsel ini merupakan gadget yang tepat bagi anda yang betah berlama-lama menggunakan aplikasi game online atau aplikasi hiburan lainnya yang berbasis internet.

Fitur lain yang seru dimiliki Smartfren Andromax Zini terletak pada konektivitas wireless yang dapat menghubungkan ponsel ke TV di rumah anda sehingga memudahkan anda melihat gambar yang lebih besar, video yang cepat, dan saat bermain game sekalipun serta bagi pebisnis saat ingin mempresentasikan tugasnya. tentang konektivitasnya, Android Jelly Bean yang tertanam ini menghadirkan fitur Wifi Hotspot dengan fungsi tethering melayani sampai dengan 5 pengguna dengan kecepatan internet EVDO yang setara dengan jaringan 3G serta kenyamanan download 3.1 Mbps. Fitur lain seperti Dolby Digital Plus pada audio yang memberi kualitas suara yang maksimal dan nyaring dengan stereo headset. Namun seperti biasa, internet cepat hanya bisa dinikmati jika anda menggunakan kartu Smartfren atau Wifi, tidak dengan kartu GSM.

Fitur yang disediakanSmartfren Andromax Z antara lain :
  • Prosesor Quad-core dengan kecepatan 1.5 GHz
  • GPU PowerVR SGX 544
  • Memori internal 1 GB RAM dan 8 GB ROM, lebih dari cukup untuk menyimpan banyak android apps
  • Baterai 2500 mAh
  • Kamera depan 2 MP dan kamera utama 8 MP dengan LED Focus

Spesifikasi Nexian Xtreme2 MI430 android

Spesifikasi Nexian Xtreme2 MI430 android. Nexian Xtreme2 MI430 adalah merupakan ponsel android terbaru dari nexian, di ponsel ini memiliki fitur Dual On GSM, sehingga si pengguna dapat mengaktifkan kartu GSM secara bersamaan melalui ponsel ini tanpa harus mengaktifkan satu persatu atau yang sering dikenal dengan switching.

pada Ponsel nexian ini memiliki kapasitas kamera utama sebesar 5MP dan juga telah dilengkapi dengan berbagai macam fitur pendukung untuk menghasilkan gambar yang maksimal fitur tersebut antara lain adalah autofokus dan LED Flash. Sedangkan di kamera sekunder ponsel ini menggunakan kamera VGA yang dapat digunakan untuk melakukan video call.

Kapasitas dalam memori internal yang dimiliki Nexian Xtreme2 MI430 sebesar 4GB sedangkan untuk memori external dapat menampung data kapasitas maksimal sebesar 32GB dengan menggunakan MicroSD. Meskipun telah memiliki kapasitas memori external yang dapat di isi dengan kapasitas yang besar, ponsel ini dibekali dengan CPU Qualcomm, 1GHz yang dapat bekerja dengan baik untuk menjalankan aplikasi ringan.
Spesifikasi Nexian Xtreme2 MI430
  • Jaringan : GSM 900 / 1800 / 1900 HSDPA 900 / 2100
  • Oprasi Sistem : Android OS, v 4.0.4 ICS
  • Berat : 127,8 gram
  • Ukuran Bodi : 124 x 64 x 9.8 mm
  • Kamera : 5 MP (belakang), Auto focus, LED flash dan VGA (depan)
  • Layar : 4.0 inci TFT, capacitive touchscreen
  • Baterai : Li-Po 1500 mAh
  • Konektifitas : WLAN, Bluetooth dan MicroUSB
  • Memory : 4GB (internal) dan Micro SD hingga 32GB (external)
  • Fitur Lain : Google Play, Radio FM, Gmail, Yahoo, Kalender, Google Search, kontak, User Profile, World Clock, S Nexian Massanger, Alarm, S Nexian Apps Planet, Chatting Apps, Socail networking Apps, Speakerphone, Video Player, Dual On GSM dan Audio Player

Senin, 04 November 2013

Kehebatan dan kelebihan android ICS

Sudah dari mulai awal Tingkatan Sistem Android sejak era froyo sampai sekarang ini sistem android memanjakan user dengan segudang kelebihan. Bagi sobat semua yang belum tahu kehebatan dan kelebihan android ICS maka di bawah ini sekelumit keterangan kehandalan dan kelebihan ICS ( ice cream Sandwich )

  • Home Screen
disini Terlihat dengan gaya layaknya honeycomb (versi android untuk tablet). Kita dapat merubah ukuran widget sesuka kita, sehingga tampilannya akan terlihat lebih nyaman.

Ikon dari aplikasi dapat diseret ke dalam folder, ala IOS. Tapi Ice Cream Sandwich lebih unggul dari iPhone dengan membiarkan Anda menempatkan kontak seseorang (atau setidaknya jalan pintas speed dial) ke dalam folder juga, dan bahkan menempatkan orang dalam favorit.
  • Keyboard 
Sedikit sekali update pada bagian keyboard yaitu kemampuan inline pemeriksaan ejaan. Sayangnya masih belum support bahasa Indonesia.
  • Screenshot  
Dahulu, kita tidak dapat berbagi screenshot Android sederhana, semudah pada perangkat IOS. disini sekarang Android memiliki kemampuan screenshot persis sama, dengan animasi Polaroid kecil yang lucu untuk menyorot tindakan.
  • Notifikasi
realnya sistem notifikasi di android sudah sangat baik dibandingkan sistem operasi lainnya, namun disini masih disempurnakan dengan tanda notifikasi saat ponsel dalam keadaan terkunci
  • Browser
Perubahan yang cukup mencolok dan sigifikan terletak pada tampilan browser. Browser ini mampu membuka hingga 16 tab! tampilannya pun tidak berbentuk horizontal pada umumnya, namun berbentuk vertikal dan bertumpuk.

Umumnya kita kadang juga lebih minat tampilan versi desktop sebuah situs dan yang kita lakukan adalah menghilangkan sudomain pada url browser kita atau mencari link dekstop view pada sebuah situs, namun dengan versi android ICS kita tak usah repot-repot melakukan hal itu, cukup memilih option full screen, kita akan mendapatkan tampilan website versi desktop.
  • Email
Aplikasi G-mail juga tidak luput dari update. Kita dapat memilih beberapa email sekaligus untuk mempercepat pengarsipan. Kita juga dapat membolak-balik email Anda horizontal, untuk membaca lebih cepat, dan bahkan mencari hingga 30 hari ke belakang, tanpa terhubung ke jaringan.
  • Mobile Data
walau fitur ini sudah ada di versi android sebelum-sebelumnya, yaitu kita dapat menonaktifkan mobile data Anda untuk menghindari biaya yang tidak diinginkan dari operator nirkabel. Kita juga dapat melihat grafik bulana penggunaan data kita, namun bedanya disini penontrolan ini lebih spesifik. Kita dapat melihat aplikasi apa yang paling menyedot kuota internet kita. Saat ditemukan, kita juga dapat membatasi kuota untuk aplikasi bersangkutan.
  • Video dan Foto
Kamera baru yang tertanam pada ponsel Galaxy Nexus memiliki zero shutter lag, dan mendukung video 1080p, time-lapse video photography, dan pilihan lainnya. Tapi di luar itu, semua perangkat Ice Cream Sandwich akan membiarkan Anda berbagi foto langsung dari dalam kamera, dan melihat semua gambar Anda tidak hanya diorganisasi oleh waktu tetapi dengan lokasi atau bahkan orang-orang.
Dan seperti pada iPhone, Anda dapat melakukan beberapa pengeditan dasar pada kamera.
  • Desain cantik
OS Android terbaru ini juga memiliki penampilan yang jauh berbeda dari Gingerbread. Tampilannya lebih elegan, dan fitur notifikasinya pun diperkaya dan lebih interaktif. Google juga melakukan perbaikan dengan sejumlah font baru yang optimal untuk display HD.

Interface-nya pun terlihat teratur. Di Android terbaru ini, penggunanya bisa melihat aplikasi terkini (recent apps), yang baru dibuka dan bisa multi tasking dalam membuka apps. Tampilan recent apps ini terlihat seperti yang digunakan di Honeycomb.

Home-screen di Ice Cream Sandwich kini dilengkapi widget yang ukurannya bisa disesuaikan (resizeable). Kemudian, fitur baru yang dilakukan di home screen adalah bisa membuat folder, serta action bar yang bisa dikustomisasi secara cepat.
  • Face Unlock
Sistem operasi terbaru Android ini / ICS melakukan perbaikan fitur yang ada dan penambahan fitur baru yang berhubungan dengan keamanan.

Dengan fitur “Face Unlock”, Galaxy Nexus dapat mengenali wajah Anda, dan Anda bisa membuka kunci (unlock) dengan identifikasi wajah. wow keren bukan?
  • Google+
Selain itu, Ice Cream Sandwich ( ICS) dilengkapi dengan Google+. Canggihnya lagi, Anda bisa melakukan telekonferensi hingga dengan sepuluh orang dengan fitur Hangout di Google+.
  • Instant voice  
Kini kita bisa menekan tombol perintah suara dan mulai berbicara, tapi teks langsung muncul saat Anda masih berbicara. Ini tentu berbeda dengan Android sebelumnya, juga iOS, yang melakukan itu secara bertahap.
  • Android Beam
Fitur disini merupakan fitur berdasarkan teknologi NFC. Dengan teknologi NDEF Push, dua ponsel Android yang menggunakan teknologi NFC bisa melakukan pertukaran data dan informasi. Jadi dengan hanya men-tap, maka kontak, webpage, video, atau musik bisa ditransfer, sama seperti menggunakan bluetooth. 

Minggu, 03 November 2013

2 tempat resmi unduh BBM android

 Hanya ada 2 tempat resmi unduh BBM android , yang pastinya selain tempat yang dua itu tentu saja tidak bisa dijamin keamanannya dan keasliannya. Jika ingin mencarinya sendiri di Google Play Store, hanya cukup masukkan kata kunci "BBM" di kotak pencarian. Akan muncul pilihan beberapa aplikasi yang tampak mirip seperti aplikasi BBM untuk Android yang sesungguhnya atau "gadungan".


Jangan asal memilih dan comot karena hanya ada satu aplikasi BBM untuk Android yang asli atau resmi.Ciri-ciri aplikasi BBM untuk Android tersebut adalah memiliki nama "BBM" dan dikembangkan oleh "BlackBerry Limited". File instalasinya lumayan besar  adalah sebesar sekitar 13 MB atau tepatnya 12,67 MB dengan nomor versi 1.0.0.70.

Agar tidak salah mengunduh, saya menyarankan Anda untuk langsung mengunjungi Google play store atau dengan mengunjungi situs resmi BBM beralamat di www.bbm.com.

Namun demikian, meski sudah bisa diunduh dan di-install, BBM untuk Android baru bisa digunakan oleh pengguna yang telah mendaftarkan diri sebelumnya di BBM.com.

Pengguna yang belum terdaftar harus antre menanti giliran layaknya mesin antrian karena banyaknya peminat. Agar terdaftar dalam antrean, pengguna wajib memasukkan alamat e-mail-nya di tampilan awal aplikasi BBM yang sudah ter-install di perangkat masing-masing.

Kamis, 31 Oktober 2013

Mengapa galaxy star murah harganya

android besutan samsung super murah yang sangat laris manis bak kacang goreng pasti banyak sobat yang sudah tahu, ya, Galaxy Star S5280 yang notabene adalah smartphone dengan kualitas tinggi tapi miring harga. Mengapa galaxy star murah harganya ?, pasti banyak yang bertanya tanya. 


kalau masalah komponen pasti sudah tentu samsung sebagai pabrikan handal tidak segan-segan menanamkan yang terbaik buat produknya. mulai dari prosesor di galaxy star yang 1 Gz sampai memori internal 4gb tentu sudah barang pasti seperti harga yang mahal. tapi tunggu dulu, pasti ada jawaban yang sangat pas untuk menjawab mengapa galaxy star murah banget dibanding sekelasnya yang lebih mahal, padahal galaxy star dibenamkan sistem terbaru yaitu ICS ( ice cream sandwich) , yang bila user menginstal aplikasi BBM juga mulus dijalankan. jawaban akhirnya pasti jatuh pada konektivitasnya. kenapa dengan konektivitasnya ? , ya, koneksi dari galaxy star cuma mentok pada kecepatan EDGE. 

Karena bukan ditanam alat koneksi yang sekelas 3G apalagi HSDPA maka tentu saja harganya bisa sangat miring. bila di star dibenamkan koneksi HSDPA maka kocek user akan menebus tambahan sekitar 300-400an ribu. nah sudah tahu bukan mengapa di galaxy star koneksi internetnya tidak secepat yang lebih mahal dari varian sekelasnya ? itu dia jawabannya.

Layar Lebar 3 inchi -kepadatan 133 ppi
Memory Internal 4 GB, 512 RAM
Kamera Belakang 2 MP, Depan tidak ada
Sistem Operasi Android versi 4.1.2 [Jelly Bean]
CPU 1 GHz
Bettery 1200 mAh

Selasa, 29 Oktober 2013

Aplikasi wajib pengguna android

Bagi pengguna android tentunya sangat familiar dengan apa yang namanya aplikasi. tanpa aplikasi si android cuma robot hijau canggih tanpa fungsi maksimal. dibawah ini adalah aplikasi wajib pengguna android. simak dibawah ini ya.


1. Anti virus 

Jangan dipikir hanya komputer saja yang bisa terkena virus. Android yang anda gunakan juga tak menutup kemungkinan bisa terkena virus. Oleh sebab itu, anti virus sangat dibutuhkan untuk mengatasi handphone android sobat jika terinfeksi dengan virus contoh antivirus seperti avast sangat penting.

2. Reader

Aplikasi reader ini adalah aplikasi yang bisa membantu sobat jika sobat sedang melakukan browsing. Sobat tak perlu mengetik alamat situs yang panjang serta huruf yang tidak karuan ditambah lagi dengan sisipan angka-angka. dengan aplikasi reader ini sobat tak lagi harus bersusah payah mengetik karena aplikasi ini bisa menyimpan data sekian kylobite untuksuatu alamat atau tulisan, reader barcode adalah nama aplikasi tersebut

3. Kamus

Aplikasi dictionary yang satu ini juga sangat penting. sebab kini sudah nggak jaman gak tau bahasa asing. Soalnya Sudah banyak kamus dimana-mana agar bisa membantu sobat mentranslate bahas asing ke bahasa kita. Oleh sebab itu, dengan download aplikasi ini sobat kan bisa menggunakan bahasa asing.

4. Lighting

– Tiny Flashlight + LED  adalah anama aplikasi tersebut . Aplikasi ini sangat menarik dan perlu didownload oleh para pengguna android. karena aplikasi ini memberikan kesan tersendiri dan bisa mengetahui jika terdapat sesuatu atau pemberitahuan terbaru dengan lampu akan menyala sebagai tandanya.

5. Clip Board

– Clip Note Lite namanya, Ini dia aplikasi penting selanjutnya yang perlu  dimiliki. Aplikasi ini adalah aplikasi untuk mengcopy paste suatu kalimat atau kata pada android. aplikasi ini bisa menyimpan sampai lebih dari clipboard serta bisa memanggil kembali jika ketika diperlukan dikemudian hari tanpa perlu sobat mengetik ulang hanya cukup dengan menekan paste.

6. Assisten

– SimSimi / Assistant namanya, Ini aplikasi unik yang dimiliki android dan perlu juga download. Aplikasi ini adalah aplikasi dimana sobat bisa curhat dengan sebuat robot yang mampu mengerti sobat dalam segala bahasa. Robot ini bisa menjadi cowok maupun cewek, selain itu robot ini juga sangat genit. Jadi jika sobat sedang ada masalah dan tidak memiliki teman curhat, silahkan curhat saja ke si robot unik ini.

7. GPA

– IGO / Ndrive  nama aplikasinya. Jika sedang bepergian dan tersesat namun anda memiliki aplikasi ini, jangan khawatir. Aplikasi ini bisa membantu anda menemukan arah yang benar agar anda tak lagi tersesat. Bilang saja aplikasi ini sebagai peta. Peta petunjuk arah yang melekat di handphone pintar anda.

8. Autentikator
– Google Authenticator  namanya, anda harus pandai-pandai menjaga akun google sobat jika sobat sering online di tempat umum, termasuk menggunkan wifi gratis karena terkadang komputer umum yang dipasangi spy untuk mencuri password. Oleh sebab itu aplikasi ini sangat dibutuhkan guna memilimalisasi adanya pencurian password.

9. Guard 

– Anti Spy Mobile Free adalah aplikasi pelindung, Aplikasi ini merupakan aplikasi hebat yang penting juga untuk handphone android anda. Pasalnya aplikais ini mampu melakukan scaning jika terdapat kemungkinan aplikasi yang berbahaya yang sobat donwload dari palaystore.

Senin, 28 Oktober 2013

Gingerbread dapat menjalankan aplikasi BBM ?

ada spekulasi bahwa android gingerbread dapat menjalankan aplikasi BBM, benar tidaknya tidaklah seratus persen menunjukkan angka itu, bahkan berbagai polemik bermunculan. Sesuai keterangan BlackBerry, versi Android yang dapat ditanam BBM lintas platform adalah Ice Cream Sandwich 4.0 ke atas. Dengan kata lain, seharusnya sih tak ada harapan bagi pengguna Android lawas untuk bisa BBM-an.


Alasannyapun bisa jadi karena kebanyakan perangkat Android yang masih mengandalkan versi Gingerbread 2.3 memiliki spesifikasi yang kurang mumpuni. Selain itu prosesor yang umumnya masih di bawah 1 GHz, kapasitas RAM-nya yang dimilikinya pun rata-rata masih di bawah 512 MB.

Namun kini para pengguna perangkat Android yang masih menggunakan versi Gingerbread 2.3 dipastikan dapat merasakan kesempatan yang sama. Xda developer yang dikenal sebagai komunitas pengembang aplikasi mobile mengumumkan kehadiran BBM Android yang telah di-porting plus di otak atik pada Android versi  2.3.

Tidak sedikitpun ada perbedaan apapun antara BBM versi Gingerbread dengan versi yang resmi diumumkan Blackberry. Namun mengingat karena rendahnya spesifikasi yang umumnya dimiliki perangkat Android 2.3, mungkin pengguna bakal menemui sedikit lagi meski secara keseluruhan tidak begitu mengganggu.

Adapun dimana pengguna Android Gingerbread 2.3 yang ingin menggunakan BBM dapat men-download aplikasi ini lewat berbagai sumber yang ada di internet dengan bantuan google. Tapi untuk amannya, pengguna dapat langsung mencarinya dari forum XDA developer.

Sebagai sedikit informasi, meski tak lagi favorit, berdasarkan data yang dirilis oleh Google awal bulan Oktober ini, Android Gingerbread 2.3 masih mendominasi pasar perangkat Android dengan porsi sebesar 28,5 %

Minggu, 27 Oktober 2013

Mengganti PIN BBM di android

Ingin mengganti PIN BBM di android ? mudah sekali. ternyata Ada keunggulan bagi pengguna Blackberry Messenger (BBM) di Android. Berbeda dari handset Blackberry, BBM di sistem Android bisa mengganti PIN. Termasuk dengan mengganti BlackBerry ID (BB ID) atau alamat email yang digunakan saat mendaftar. 

Bagaimana sih caranya? Sebenarnya cukup mudah sekali. Untuk pengguna Android Jelly Bean maka langkah pertama adalah pilih "Setting", lalu "Apps" dan cari aplikasi BBM. Kemudian klik "Clear data". tetapi hati-hati karena hal ini akan menghapus secara permanen file, setting, akun dan data penting Anda yang terkait dengan BBM. Selanjutnya keluar dari "Setting" dan kembali jalankan aplikasi BBM anda.

Tampilan yang muncul pertama adalah seperti pertama kali mengunduh BBM. Yaitu Anda diminta untuk memasukan alamat email. Jika ingin mengganti PIN BBM maka silakan mendaftarkan alamat email baru dan tentu Anda harus mengantri kembali sampai memperoleh konfimasi dari Blakberry agar dapat melakukan langkah selanjutnya. Jika PIN yang diperoleh kembali jelek Dan tak matching maka ulangi proses dari awal lagi.

Langkah - langkah ini juga bisa dilakukan jika Anda ingin agar alamat email yang terdaftar adalah yang Anda gunakan sehari-hari. Maksudnya agar mudah diingat dan tidak banyak mempunyai alamat email. Ini bisa terjadi dikarenakan mungkin saat pertama mendaftar menggunakan alamat email asal atau yang tidak biasa digunakan.

Sementara itu, jika Anda ingin agar "Kontak" yang ada di perangkat Blackberry di impor ke Android, maka juga mudah tinggal masukan email BB ID yang telah terdaftar. Namun perlu diingat PIN BBM di Android dan di Blackberry berlainan, walau menggunakan BB ID yang sama. Karena satu BB ID hanya dapat digunakan di satu perangkat saja.

Sabtu, 26 Oktober 2013

android Galaxy Star bisa untuk BBM

tahukan sobat bahwa android Galaxy Star bisa untuk BBM ?. Hanya android tertentu saja sobat yang mampu ditanam aplikasi BBM pada saat ini. Tipe sistem operasinya harus 4.0 keatas atau bisa dibilang sistem operasi Ice Cream Sandwich dan Jelly Bean. Sudah barang tentu bahwa semakin tinggi sistem operasi yang digunakan maka semakin mahal pula harga yang dibandrol oleh vendor. Oleh sebab itu, saya infokan kepada sobat mengenai 4 handphone android samsung yang harganya murah namun bisa digunakan BBM. Untuk lebih detailnya, silahkan simak saja ulasan di bawah ini.


Samsung Galaxy Y Plus S5303
LayarLebar 2.8 inchi- kepadatan 143 ppi-MemoryInternal 4 GB-KameraBelakang 2 MP, -Depan tidak ada-Sistem OperasiAndroid versi 4.0 [Ice Cream Sandwich]-CPU850 MHz-Bettery1200 mAh-JaringanGSM 2 SIM-Konektivitasbluetooth, wifi, dan USBHargaRp 1,5 Juta


Samsung Galaxy Discover S730M
LayarLebar 3.5 inchi- kepadatan 165 ppi-MemoryInternal 4 GB, 512 RAM-KameraBelakang 3.15 MP,- Depan tidak ada-Sistem OperasiAndroid versi 4.0.4 [Ice Cream Sandwich]-CPU800 MHz-Bettery1300 mAhJ-aringanGSM 1 SIM-Konektivitasbluetooth, wifi, dan USBHargaRp 1 Juta


Samsung Galaxy Rush M830

Layar Lebar 3.5 inchi -kepadatan 165 ppi
Memory Internal 2 GB, 768 RAM
KameraBelakang 3.15 MP, Depan 1.3 MP-Sistem OperasiAndroid versi 4.0.4 [Ice Cream Sandwich]-CPU1 GHzBettery1750 mAhJaringanCDMA 1 SIM-Konektivitasbluetooth, wifi, dan USB-KameraYA (2 Kamera)-HargaRp 1,3 Juta

Layar Lebar 3 inchi -kepadatan 133 ppi
Memory Internal 4 GB, 512 RAM
Kamera Belakang 2 MP, Depan tidak ada
Sistem Operasi Android versi 4.1.2 [Jelly Bean]
CPU 1 GHz
Bettery 1200 mAh
Harga Rp 900 ribu

Jumat, 25 Oktober 2013

Syarat Minimum Menjalankan BBM di android

Syarat Minimum Menjalankan BBM di android. Ice Cream Sandwich & iOS 6 ke atas merupakan syarat minimum OS yang berjalan untuk BBM lintas platform. Dengan demikian bagi para pengguna Android dan iOS diwajibkan miliki handset dengan minimal sistem OS tersebut.Pada perhelatan yang digelar BBM for Everyone pekan lalu, Blackberry ( bb ) menjelaskan syarat minimun ini. bagaimanapun juga untuk BBM di iOS hanya bisa dipakai di iPhone bukan untuk tablet (iPad).


"Untuk bisa menggunakannya, maka perangkat Android minimal berbasis Ice Cream Sandwich. Untuk sebuah iPhone minimal iOS 6," jelas Krishnadeep Baruah, sang Senior Director Marketing APAC for BBM yang dikutip dari Detik. BBM sendiri untuk saat ini miliki sekitar 60 juta pengguna secara global. Angka ini baru bersumber dari pengguna BBM di Blackberry. Jika telah resmi tersedia di Android dan iOS tentu saja angkanya bakal berlipat.

Android sendiri secara umum miliki jumlah pengguna hingga 1 miliar aktivasi sampai saat ini. Sedangkan iOS di angka yang hampir mendekati. Meski angka-angka itu secara global dan tak terkerucut pada ICS atau iOS 6 saja, peluang BBM bakal miliki jumlah pengguna berlipat cukup besar.

Namun, apakah Blackberry siap akan hal ini ?. Patut diketahui jika pada akhir pekan lalu tatkala BBM di kedua OS kondang itu batal dirilis, tercatat ada 1,1 juta pengguna aktif terdaftar.Dari data yang tertera tersebut, Blackberry sempat kewalahan. Sekitar satu juta pengguna baru itu muncul dari aplikasi non official. Imbasnya mereka alami gangguan teknis dan urung merilis BBM di Android dan iOS.

Masih menurut si Khrisnadeep, jumlah penggunaan gadget telah tumbuh sangat cepat. Hingga hari ini saja tercatat ada sekitar 1 miliar unit. Pada tahun 2016 nanti diprediksi bakal menembus 2,5 miliar unit.hal Ini berarti Blackberry sejatinya disuguhkan potensi yang dahsyat. Ada dua pertumbuhan yang cukup besar selain dari pengguna Android dan iOS namun juga pertumbuhan gadget. dan Pertanyaan selanjutnya, apakah (server) Blackberry siap terima 'tsunami' lonjakan pengguna yang luar biasa besar ini?

Cara Unduh BBM Android dan iPhone

Cara Unduh BBM Android dan iPhone. Menyusul telah diluncurkannya Blackberry Messenger di Android dan iPhone, produsen kelas atas ponsel asal Kanada itu akan menggilir untuk peluncuran BBM guna untuk memastikan sistem layanan pesan instan yang mereka miliki tidak mengalami gangguan lagi.


Bagi pengguna BBM dianjurkan mengunjungi halaman BBM.com dari ponselnya dan diharapkan  lebih bersabar sebelum aplikasi resminya hadir di ponsel mereka. Untuk mengunduh aplikasi BBM ini bisa dengan membuka alamat www.bbm.com dari perangkat Android. Setelah itu kemudian arahkan ke Play Store untuk mengunduhnya. Cara mengunduh di play store ini relatif lebih aman karena berasal dari alamat yang resmi. Setelah itu, pengguna bisa menginstall aplikasinya. Jika sudah mempunyai sebuah BB ID, maka pendaftaran akan terasa lebih mudah karena Anda tinggal mengisinya. Aplikasi di BBM - pun akan berjalan dengan lancar dan mudah.

Ketika hal ini dicoba dengan menggunakan BB ID yang sebelumnya didaftarkan melalui perangkat BlackBerry maka seluruh "Kontak" ataupun "Group" otomotis ter-impor di perangkat gadget Android. Namun PIN BBM di perangkat Android sangat berbeda dengan di perangkat BB. Selain itu, setelah BBM di Android bisa beroperasi, BBM di perangkat BB asli kita menjadi tidak bisa dioperasikan.

Untuk bisa mengetahui PIN BBM di Android, maka tap (sentuh) di menu profil kita maka akan terlihat PIN BBM. Sementara  itu yang belum mempunyai BB ID atau ingin membuat BB ID baru maka Anda bisa membuatnya dari aplikasi BBM untuk gadget Android tersebut.

Untuk tahap permulaan, Blackberry menyatakan para pengguna ponsel Samsung yang berada di wilayah Sub-Sahara Afrika bahkan sudah dipastikan bisa mengunduh aplikasi BBM melalui Samsung Apps store sejak Selasa dini hari.

Sebelumnya BlackBerry mengumumkan bahwa aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) akan tersedia untuk perangkat Android dan iPhone mulai 21 September (waktu AS), namun aplikasi ini yang sempat diluncurkan di App Store dan diunduh oleh sejumlah pengguna iPhone akhirnya ditarik kembali dengan alasan teknis.

pada Beberapa pengguna Android pun diketahui sempat berhasil menggunakan BBM untuk Android pada 22 September dengan mengunduh aplikasi tidak resmi yang beredar melalui jejaring sosial. Blackberry kemudian mematikan server layanan BBM akibat padatnya lalu lintas data yang diakibatkan oleh "kebocoran" aplikasi tersebut sebelum peluncuran resminya.

Minggu, 06 Oktober 2013

Harga Android Samsung Oktober 2013

Bagi pecinta Smartphone seperti besutan samsung tentunya selalu hobi pilah dan pilih HP dari segi harga dan fitur. nah, dibawah ini saya hadirkan Harga Android Samsung Oktober 2013 terkini. siapa tahu ada sobat yang sedang bingung memilah dan memilih dari sisi harga. yuk kita simak list harga terbaru samsung smartphone di bawah ini.

Tipe HP
Harga Baru
Harga Bekas
Harga Samsung galaxy fame (new)
Rp 1.700.000,00
-
Harga Samsung stars s5280 (new)
Rp 800.000,00
-
Harga Samsung young s6310 (new)
Rp 1.349.000,00
-
Harga Samsung galaxy S4
Rp 7.320.000,00
Rp 6.850.000,00
Samsung Galaxy S3 Mini
Rp 3.345.000,00
Rp 3.050.000,00
Samsung Galaxy S III
Rp 6.000.000,00
Rp 5.650.000,00
Samsung I9100 Galaxy S II
Rp 4.750.000,00
Rp 4.000.000,00
Samsung I9070 Galaxy S Advance
Rp 3.200.000,00
Rp 2.750.000,00
Samsung Galaxy Note II N7100
Rp 6.945.000,00
Rp 6.350.000,00
Samsung Galaxy Chat B5330
Rp 1.220.000,00
Rp 950.000,00
Samsung Galaxy Ace Duos S6802
Rp 1.850.000,00
Rp 1.550.000,00
Samsung I8530 Galaxy Beam
Rp 2.410.000,00
Rp 2.150.000,00
Samsung Galaxy mini 2 S6500
Rp 1.420.000,00
Rp 1.050.000,00
Samsung Galaxy Ace Plus S7500
Rp 2.105.000,00
Rp 1.750.000,00
Samsung Galaxy Y Duos S6102
Rp 1.400.000,00
Rp 1.150.000,00
Samsung I9070 Galaxy S Advance
Rp 3.200.000,00
Rp 2.750.000,00
Samsung S 5300 Galaxy Pocket
Rp 1.050.000,00
Rp 850.000,00
Samsung i9250 Galaxy Nexus
Rp 3.725.000,00
Rp 2.850.000,00
Samsung I8150 Galaxy W
Rp 2.325.000,00
Rp 1.850.000,00
Samsung GT-N7000 Galaxy Note
Rp 4.950.000,00
Rp 4.400.000,00
Samsung Galaxy Y S5360
Rp 940.000,00
Rp 750.000,00
Samsung i509 Galaxy Y CDMA
Rp 1.020.000,00
Rp 810.000,00
Samsung I5503 Galaxy 5
Rp 920.000,00
Rp 700.000,00
Samsung Galaxy Y S5360
Rp 940.000,00
Rp 750.000,00
Samsung i509 Galaxy Y CDMA
Rp 1.020.000,00
Rp 810.000,00
Samsung B7510 Galaxy Pro
-
Rp 1.250.000,00
Samsung I9003 Galaxy SL 4 GB
-
Rp 2.000.000,00
Samsung I9003 Galaxy SL 16 GB
-
Rp 2.150.000,00
Samsung Galaxy FIT S5670
-
Rp 1.200.000,00
Samsung Galaxy Mini S5570
-
Rp 850.000,00
Samsung S5830 Galaxy ACE
-
Rp 1.450.000,00
Samsung I9000 Galaxy S
-
Rp 1.900.000,00
Samsung I5700 Galaxy Spica
-
Rp 875.000,00